Pages

Banner 468 x 60px

 

Kamis, 14 Maret 2013

Pemkot Dukung Gerakan Bersepeda

0 komentar


Pemkot Dukung Gerakan Bersepeda

Sumber; pontianak.tribunnews.com

PONTIANAK - Wakil Walikota Pontianak Paryadi mendukung penuh Gerakan Siswa Bersepeda untuk tingkat SMP/MTs. 


Menurutnya gerakan tersebut sebagai langkah awal untuk mengurangi jumlah kecelakaan lalu lintas (lakalantas) di jalan raya. 



Hal tersebut diungkapkan wawako saat me-launching kampanye Gerakan Siswa Bersepeda untuk tingkat SMP/MTs di halaman SMPN 1 Kota Pontianak, Sabtu (23/07/2011). 



Dalam kesempatan tersebut Paryadi juga meresmikan komunitas sepeda pegawai negeri sipil di lingkungan Pemkota Pontianak,  yaitu Pegawai Naik Sepeda (PNS).



Ditegaskannya Undang-undang nomor 22 tahun 2009 tentang lalu lintas membatasi umur pengendara sepeda bermotor, yakni tujuh tahun. Sedangkan usia SMP pada umumnya berkisar di usia 12-13 tahun. 



Gerakan Siswa Bersepeda diharapkan menjadi sebagai penyemangat siswa/siswi di Kota Pontianak untuk menggunakan sepeda. Bahkan gerakan ini diharapkan bisa menjadi barometer untuk provinsi Kalimantan Barat dan dicontoh oleh kabupaten/kota lain. 



"Meskipun usia anak SMA umumnya bisa memiliki SIM, tidak dipaksakan namun akan kita dorong untuk melakukan hal yang serupa. Kembali  menggunakan sepeda dibandingkan kendaraan bermotor roda dua," ungkapnya kepada Tribun. 



Tak hanya itu, gerakan bersepeda ini diharapkan bisa mengurangi beban pemerintah dalam subsidi bahan bakar minyak (BBM). Gerakan Siswa Bersepeda menurut wawako sejalan dengan kebijakan pemerintah yakni penghematan BBM. 



"Semakin banyaknya pengguna sepeda di Kota Pontianak, diharapkan bisa mengurangi konsumsi BBM di Kota Pontianak," lanjutnya. Dari kesuksessan gerakan ini, pemkot ke depan akan mengupayakan jalur khusus bagi pengendara sepeda baik untuk anak sekolah maupun masyarakat umum.








0 komentar:

Posting Komentar